Skip to content
Media Tawangsari

Media Tawangsari

Kelompok Informasi Masyarakat

  • Profil
    • Pengurus
  • Berita
  • Youtube
  • Galeri
  • Toggle search form

Berakhir Masa Jabatan Sebagai Pj Bupati, PPDI Flores Timur Sampaikan Terima Kasih Untuk Doris Rihi – Puskominfo

Posted on May 20, 2024May 20, 2024 By admin No Comments on Berakhir Masa Jabatan Sebagai Pj Bupati, PPDI Flores Timur Sampaikan Terima Kasih Untuk Doris Rihi – Puskominfo

FLORES TIMUR – Masa jabatan Penjabat (Pj) Bupati Flores Timur, Doris Alexander Rihi, berakhir pada Rabu (22/5/2024). Ia akan digantikan oleh Sulastri HI Rasyid, yang menjadi Pj Bupati perempuan pertama di kabupaten tersebut.**

Penunjukan Sulastri HI Rasyid didasarkan pada surat dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Direktorat Jenderal (Ditjen) Otonomi Daerah dengan Nomor: 100.2.1.3/3514/OTDA, yang ditujukan kepada Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) di Kupang.

Ketua PPDI Flores Timur, Paulus Pehan Kelen, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepemimpinan Doris Rihi yang dinilai sangat responsif terhadap pemerintahan desa dan organisasi perangkat desa selama masa jabatannya.

“Mewakili rekan-rekan perangkat desa yang juga anggota PPDI Flores Timur, kami sangat berterima kasih kepada beliau yang selama dua tahun ini begitu terbuka dengan kami (PPDI),” ujar Paulus Pehan Kelen, yang juga menjabat sebagai Sekretaris Desa Bantala, Kecamatan Lewolema.

” Beliau ini Bapaknya Perangkat Desa di Flores Timur,” tambah Paulus Pehan Kelen, saat dihubungi melalui sambungan selulernya.

Doris Rihi mulai menjabat sebagai Pj Bupati Flores Timur sejak 5 Mei 2022, menggantikan Bupati-Wakil Bupati Flotim sebelumnya, Antonius Hubertus Gege Hadjon dan Agustinus Payong Boli, yang masa jabatannya telah berakhir.

Selama dua tahun menjabat, PPDI Folres Timur menilai Doris Rihi berhasil membawa kemajuan di kabupaten yang dikenal dengan negeri seribu bukit ini. Adapun PPDI menyampaikan beberapa kemajuan diantara-nya;

  • Selama 2 tahun menjabat sebagai penjabat bupati flores timur beliau mampu membawa perubahan perubahan yang signifikan di kabupaten flores timur misalnya: Launcing  Rumah Sakit Pratama di Adonara,perbaikan beberapa ruas jalan di  pulau Adonara,Pulau Solor dan beberapa ruas jalan di larantuka dan juga masih banyak lainnya baik di bidang pendidikan,bidang kesehatan dan bidang bidang lainnya.
  • Terkhusus untuk Organisasi PPDI di akomodirnya Jaminan sosial Ketenagakerjaan Kepala Desa dan Perangkat Desa se-Kabupaten Flores Timur.
  • Selain beberapa perubahan perubahan yang  di atas beliau juga berupaya semaksimal untuk melakukan lobi lobi politik untuk mendapatkan dukungan dara dari pusat sehingga berdampak pada anggaran Daerah yang tidak terkuras habis.

Selain mengucapkan terima kasih untuk Doris Rihi, PPDI Flores Timur juga menyampaikan sambutan selamat datang bagi Pj. Bupati Flores Timur, Sulastri HI Rasyid.

“ Semoga dimasa kepimpinan beliau yang singkat ini, mampu memberikan kemajuan positip bagi masyarakat di Flores Timur,” pungkas Paulus.

sources references https://puskominfo-ppdi.or.id/berakhir-masa-jabatan-sebagai-pj-bupati-ppdi-flores-timur-sampaikan-terima-kasih-untuk-doris-rihi/

Berita

Post navigation

Previous Post: Bantu Korban Bencana Alam, Ketua PN Batusangkar Liena, S.H., M.Hum Dirikan  Dapur Umum
Next Post: RSUP Adam Malik dan Arab Saudi kerja sama operasi jantung

More Related Articles

Satu haji Palembang dapat 2 asuransi karena wafat di pesawat Berita
Kecamatan Semaka Gelar Musrenbang Dalam Rangka Menyusun RKPD Tahun 2026 Berita
Keakraban Kapolri di Pesantren Nurul Azhar: Silaturahmi dan Bantuan Sosial Berita
Pertama kalinya GT World Challenge Asia 2025 akan digelar di Mandalika Berita
Mengenal Lebih Dekat Koperasi Berita
Pariwisata bantu genjot pembangunan sosial dan ekonomi China Berita

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Kemenangan kontra PSBS Biak jadi modal penting untuk Persib Bandung
  • MK: Jaksa Bisa Ditangkap Tanpa Izin Jaksa Agung, Egalitas Menuju Keadilan
  • Proposal Pertanian Tomat [Ketahanan Pangan]
  • Inggris jadi tim Eropa pertama lolos ke Piala Dunia usai sikat Latvia
  • DPR Pastikan Anggaran Sensus Ekonomi 2026 Rp 1,1 T Aman

Recent Comments

No comments to show.

Archives

  • October 2025
  • September 2025
  • August 2025
  • July 2025
  • June 2025
  • May 2025
  • April 2025
  • March 2025
  • February 2025
  • January 2025
  • December 2024
  • November 2024
  • October 2024
  • September 2024
  • August 2024
  • July 2024
  • June 2024
  • May 2024
  • April 2024
  • March 2024
  • February 2024

Categories

  • Berita

Copyright © 2025 Media Tawangsari.

Powered by PressBook Green WordPress theme