Skip to content
Media Tawangsari

Media Tawangsari

Kelompok Informasi Masyarakat

  • Profil
    • Pengurus
  • Berita
  • Youtube
  • Galeri
  • Toggle search form

Menekraf nilai film “Hayya 3: Gaza” sebagai bentuk medium diplomasi 

Posted on June 7, 2025June 7, 2025 By admin No Comments on Menekraf nilai film “Hayya 3: Gaza” sebagai bentuk medium diplomasi 

Jakarta (ANTARA) – Menteri Ekonomi Kreatif Teuku Riefky Harsya menilai film “Hayya 3: Gaza” garapan sutradara Jastis Arimba dan rumah produksi PT Warna Kreasi sebagai bentuk karya yang sekaligus medium diplomasi.

“Film ini bukan hanya karya seni, tetapi juga bentuk empati dan diplomasi yang sejalan dengan arahan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto,” kata Menekraf Riefky dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Menekraf mendukung film tersebut yang mengangkat isu kemanusiaan. Menurut Riefky, subsektor film sangat bisa menjadi alat yang mendukung kesadaran publik akan isu kemanusiaan.

Baca juga: Menekraf dukung Jogja Art of Fashion Foundation kembangkan fesyen

Dia juga menambahkan bahwa Kemenekraf akan menggandeng berbagai pihak, termasuk tokoh publik dan pemengaruh untuk memperkuat jangkauan promosi film.

“Kementerian Ekonomi Kreatif siap memberikan dukungan, termasuk mengkolaborasikan dengan pihak lain agar membantu dalam bentuk fasilitasi promosi secara daring maupun luring,” ujar Menekraf Riefky.

Deputi Bidang Kreativitas Media Agustini Rahayu menekankan pentingnya memanfaatkan momentum dengan persiapan yang matang.

“Kami akan mendorong keterlibatan dinas ekonomi kreatif daerah agar turut serta dalam menyukseskan pemutaran film ini,” kata Agustini.

Produser Eksekutif film “Hayya 3: Gaza” Ustadz Erick Yusuf menyambut baik dukungan yang diberikan Kementerian Ekraf membuka peluang besar untuk mengoptimalkan potensi film lokal, termasuk mendorong keberlangsungan sineas independen.

“Kami berharap dukungan tidak hanya bagi satu genre, tapi, untuk seluruh jenis film agar bisa tumbuh secara berkelanjutan dan menjalin komunikasi yang lebih erat dengan pelaku industri,” kata Ustadz Erick.

Baca juga: Menekraf: Kunjungan Macron ke Borobudur penghargaan karya leluhur

Film “Hayya 3: Gaza” dijadwalkan tayang perdana pada 8 Juni 2025. Film itu bercerita tentang Abdullah Gaza yang diperankan Azamy Syauqi, seorang yatim piatu yang tinggal di panti asuhan yang dikelola Ustadzah Dewi (diperankan Oki Setiana Dewi) dan adiknya bernama Rafah (diperankan Cut Syifa).

Di panti asuhan itu, Gaza bertemu dengan Hayya (diperankan Amna Shahab), gadis kecil asal Palestina yang telah empat tahun tinggal dan berusaha mencari kedamaian di Indonesia.

Genosida di Palestina membuat Hayya urung dipulangkan ke tanah kelahirannya. Di rumah panti, lambat laun hubungan Gaza dan Hayya pun menjadi dekat.

Baca juga: Pemerintah dukung film “JUMBO” masuk ke pasar global

Baca juga: Bucek bernyanyi lagu dangdut “Feromon” pada film “GJLS: Ibuku Ibu-Ibu”

Baca juga: Film Indonesia “MENANTI” disambut hangat publik Turki dan diaspora RI

Baca juga: PFN buka pintu kerja sama global dengan industri penyiaran Tiongkok

Pewarta: Sri Dewi Larasati
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2025

sources references https://www.antaranews.com/berita/4885089/menekraf-nilai-film-hayya-3-gaza-sebagai-bentuk-medium-diplomasi

Berita

Post navigation

Previous Post: Salat Idul Adha 1446 H, Bupati Sukabumi Ajak Perkuat Kebersamaan dan Kepedulian Sosial
Next Post: Pedoman Teknis RKP Desa 2026

More Related Articles

Dana Desa dan Koperasi Desa Merah Putih Berita
Tadarus Al-Qur’an dengan Lampu Ting kenalkan suasana tempo dulu Berita
Gerakan inklusi sosial perpustakaan Pontianak jadi percontohan  Berita
Laskar Lampung Indonesia, Resmi Laporkan Dugaan Korupsi Dana Hibah Bawaslu Lampung Tengah T.A 2024 Berita
Pemdes Cilellang-Polres Barru Gelar Sosialisasi Kamtibmas Berita
Kepmendesa PDTT Nomor 82 Tahun 2022 – Pedoman Ketahanan Pangan di Desa Berita

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Inggris jadi tim Eropa pertama lolos ke Piala Dunia usai sikat Latvia
  • DPR Pastikan Anggaran Sensus Ekonomi 2026 Rp 1,1 T Aman
  • Pertanyaan Umum Seputar Kopdes Merah Putih
  • Warung Masakan Khas Sunda Mang Ujang, Kang Iwan: Semua Diterima dengan Senyum, dari Ojol Sampai Ibu-Ibu Belanja
  • Panduan Kerja Sama Bisnis Kopdes Merah Putih Dengan Perum Bulog

Recent Comments

No comments to show.

Archives

  • October 2025
  • September 2025
  • August 2025
  • July 2025
  • June 2025
  • May 2025
  • April 2025
  • March 2025
  • February 2025
  • January 2025
  • December 2024
  • November 2024
  • October 2024
  • September 2024
  • August 2024
  • July 2024
  • June 2024
  • May 2024
  • April 2024
  • March 2024
  • February 2024

Categories

  • Berita

Copyright © 2025 Media Tawangsari.

Powered by PressBook Green WordPress theme