Skip to content
Media Tawangsari

Media Tawangsari

Kelompok Informasi Masyarakat

  • Profil
    • Pengurus
  • Berita
  • Youtube
  • Galeri
  • Toggle search form

Ekonom: Pembangunan PSN oleh WIKA akan berdampak ke ekonomi masyarakat

Posted on December 27, 2024December 27, 2024 By admin No Comments on Ekonom: Pembangunan PSN oleh WIKA akan berdampak ke ekonomi masyarakat

Dengan semua infrastruktur (PSN) itu, masyarakat bisa mencoba untuk meningkatkan kesejahteraan mereka sendiri-sendiri. Dengan adanya irigasi, bendungan, mereka bisa memanfaatkan lahan mereka dengan maksimal. Tapi, tidak serta-merta mereka langsung se

Jakarta (ANTARA) – Ekonom Piter Abdullah menyampaikan bahwa pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) oleh PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) akan memberikan dampak terhadap perekonomian masyarakat dalam jangka panjang ke depan.

Ia mengatakan bahwa pembangunan infrastruktur berupa PSN sangat diperlukan sebagai upaya memberikan fasilitas dan layanan yang memadai terhadap masyarakat di seluruh wilayah Indonesia.

“Dengan semua infrastruktur (PSN) itu, masyarakat bisa mencoba untuk meningkatkan kesejahteraan mereka sendiri-sendiri. Dengan adanya irigasi, bendungan, mereka bisa memanfaatkan lahan mereka dengan maksimal. Tapi, tidak serta-merta mereka langsung sejahtera, mereka harus kerja keras dulu,” ujar Piter yang juga Direktur Segara Research Institute saat dihubungi oleh Antara di Jakarta, Jumat.

Ia mengatakan bahwa masyarakat di seluruh wilayah Indonesia harus mendapatkan infrastruktur yang memadai, agar memudahkan mereka untuk menjalankan roda perekonomian setiap harinya.

“Tidak mungkin kita membiarkan masyarakat kita tidak mendapatkan layanan infrastruktur yang memadai, untuk mereka bisa mengolah sumber daya yang mereka miliki. Bendungan yang ada di NTT dan sebagainya memang harus dibangun. Jalan tol, jalan desa, kereta api, semuanya memang harus dibangun,” ujar Piter.

Untuk menyelesaikan pembangunan PSN, menurut Piter, pemberian Penyertaan Modal Negara (PMN) oleh pemerintah kepada PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) merupakan perihal yang wajar sebagai modal untuk pembangunan proyek penugasan tersebut.

WIKA telah mendapatkan PMN senilai Rp6 triliun tahun anggaran 2024 dan telah mengajukan PMN senilai Rp2 triliun untuk tahun anggaran 2025, yang diperlukan untuk menyelesaikan PSN, baik proyek baru maupun yang masih berjalan.

“Pemberian modal negara (PMN) kepada mereka (WIKA) itu adalah hal yang seharusnya, sewajarnya. Karena, mereka melaksanakan tugas dari pemerintah,” ujar Piter.

Sampai Desember 2024, selama tahun ini WIKA telah menyelesaikan sebanyak lima proyek bendungan, dua proyek smelter, satu jalan tol, dan beberapa Proyek Strategis Nasional (PSN) lainnya secara tepat mutu dan waktu, di antaranya Bendungan Ameroro, Flyover Madukoro, dan Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 3.

Pada kuartal III-2024, WIKA membukukan laba bersih senilai Rp741 miliar, atau berbalik dibandingkan kerugian senilai Rp5,84 triliun pada kuartal III-2023.

Total aset WIKA tercatat senilai Rp66,98 triliun pada kuartal III-2024, atau meningkat 1,52 persen year to date (ytd), dengan liabilitas menurun 10,08 persen (ytd) menjadi senilai Rp50,72 triliun dan ekuitas melonjak 214,47 persern (ytd) menjadi senilai Rp16,26 triliun.

Baca juga: Pengamat: WIKA bisa fokus proyek ketahanan pangan dan energi pada 2025
Baca juga: WIKA catat perolehan kontrak baru Rp16,97 triliun per Oktober 2024
Baca juga: WIKA dukung program hilirisasi Prabowo lewat beragam proyek strategis

Pewarta: Muhammad Heriyanto
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2024

sources references https://www.antaranews.com/berita/4552254/ekonom-pembangunan-psn-oleh-wika-akan-berdampak-ke-ekonomi-masyarakat

Berita

Post navigation

Previous Post: Pemkot Sabang Resmikan Program JKN Untuk Kepala Desa Dan Perangkat Desa – Puskominfo PPDI
Next Post: IPPD Akhir Tahun Anggaran 2024 [Laporan Kepala Desa]

More Related Articles

Surat Persetujuan Pinjaman Kopdes Merah Putih Berita
Arteta: Gyokeres akan berikan dampak luar biasa bagi Arsenal musim ini Berita
Mees Hilgers main penuh saat FC Twente tahan imbang Manchester United Berita
KRI Alamang-644 Berhasil Melaksanakan Penyelamatan Terhadap TB. YANG VITI VI & TK. TOTO I Berita
Anggaran Pendidikan 2026 Pecahkan Rekor, Rp757,8 T untuk Generasi Unggul Berita
Harga emas UBS dan Galeri24 di Pegadaian Senin ini kompak stabil Berita

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Menhan RI jalin kerja sama dengan militer Bosnia dan Herzegovina
  • KPK Ungkap Suap Rp 4 Miliar, 5 Pejabat Pajak dan Konsultan Jadi Tersangka
  • SK Staf Desa Tahun 2026 – Cipta Desa
  • Arne Slot puas dengan satu poin yang dibawa Liverpool melawan Arsenal
  • Panglima TNI Courtesy Call Dengan Pimpinan Singapura, Perkuat Kerja Sama Pertahanan Bilateral

Recent Comments

No comments to show.

Archives

  • January 2026
  • December 2025
  • November 2025
  • October 2025
  • September 2025
  • August 2025
  • July 2025
  • June 2025
  • May 2025
  • April 2025
  • March 2025
  • February 2025
  • January 2025
  • December 2024
  • November 2024
  • October 2024
  • September 2024
  • August 2024
  • July 2024
  • June 2024
  • May 2024
  • April 2024
  • March 2024
  • February 2024

Categories

  • Berita

Copyright © 2026 Media Tawangsari.

Powered by PressBook Green WordPress theme